Jika ingin berwisata sejarah sambil menikmati panorama alam luar biasa, menjelajahi tempat wisata di Bukittinggi, Sumatera Barat bisa kamu coba. Di sana, banyak tempat wisata yang saling berdekatan, sehingga membuat perjalanan wisata makin menyenangkan dan tak ada habisnya.
Berikut pilihan tempat wisata di Bukitttinggi.
Jam Gadang
Tempat wisata di Bukittingi yang pertama dan tidak boleh dilewatkan adalah Jam Gadang. Berkunjung ke Bukittingi tentunya tidak akan lengkap bila belum mengunjungi Jam Gadang. Jam Gadang bisa dikatakan sebagai pusat keramaian Kota Bukittinggi sehari-harinya. Bahkan, ramainya pengunjung di Jam Gadang tidak hanya terjadi saat liburan saja, bahkan di hari-hari biasa sekalipun. Hal ini karena Jam Gadang juga terletak dekat pasar atas di Bukittingi.
Ikon pariwisata Bukittinggi ini merupakan destinasi wisata yang memiliki nilai historis sangat tinggi. Hal ini disebabkan karena Jam Gadang sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda. Selain itu, tempatnya yang tidak jauh dari pasar membuatmu bisa sekalian berkunjung untuk membeli oleh-oleh. Banyak wisatawan dalam negeri maupun wisatawan mancanegara telah menyempatkan diri berkunjung ke Jam Gadang.
Ngarai Sianok
Merupakan wisata alam berupa lembah, tempat wisata di Bukittingi selanjutnya adalah Ngarai Sianok. Tidak kalah indah dibandingkan dengan Lembah Harau yang terletak di Payakumbuh, Ngarai Sianok diibaratkan sebagai Grand Canyon-nya Bukittinggi.
Ngarai Sianok ini memiliki panorama alam yang sangat indah, dan kamu juga bisa bermain air dan sekadar nongkrong bersama teman di bawah ngarai ini. Bila ingin menikmati pemandangan ngarai dari atas, kamu bisa masuk ke Taman Panorama dan menyaksikan keindahan Ngarai Sianok dari sini.
Selain itu, beberapa tempat wisata lainnya banyak yang dekat dengan Ngarai Sianok, sebut saja Panorama Ngarai Sianok, yang merupakan tempat melihat Ngarai Sianok dari atas, Janjang Saribu dan Great Wall, hingga Lobang Jepang. Jadi kamu bisa mengunjungi beberapa tempat wisata di Bukittinggi sekaligus karena lokasinya yang berdekatan.
Menikmati pemandangan alam dengan tebing-tebing yang tinggi mengelilingi di Ngarai Sianok ini, akan membuat kamu terkagum-kagum akan keindahannya. Di sini, kamu juga bisa menemukan berbagai satwa dan sungai yang mengalir indah.
Posting Komentar